ZIGI – Lia ITZY rilis OST drama Dr. Romantic 3 bertajuk One Hundred Love pada Jumat, 25 Mei 2023. Meski baru rilis, suara Lia sudah muncul di episode drama yang diperankan Ahn Hye Seop ini pada Sabtu, 20 Mei 2023 lalu.
Lia ITZY bukan satu-satunya penyanyi yang bakal mengisi OST drama ini melainkan ada Dahyun TripleS, Rose, Flora, dan Woseok Daybreak. Berikut lirik lagu One Hundred Love – Lia ITZY (OST Dr. Romantic 3). Simak ulasan selengkapnya di bawah ini!
Baca Juga: K-netz Sebut Lia Sebagai Penghalang Kesuksesan ITZY
Lia ITZY Isi OST Dr. Romantic 3

Lia ITZY rilis OST drama yang selalu dinanti pecinta drakor (Drama Korea), Dr. Romantic 3 bertajuk One Hundres Love pada Jumat, 25 Mei 2023. Di episode terbaru yang tayang pada 20 Mei lalu, suara Lia sudah menghiasi alur cerita.
Lagu ini mengusung genre balas yang terdengar harmonis dengan suara Lia disertai dengan musik gitar akustik dan suara orchestra. Lagu ini ditulis oleh Zeenan yang sering menulis OST drama seperti The Devil Judge (2021), GAUS Electronics (2022), Today’s Webtoon (2022), hingga Taxi Driver 2 (2023).
Sementara Lia ITZY menyempatkan untuk rekaman lagu ini ditengah tur konser grup bertajuk Ist World Tour Checkmate. Grup di bawah naungan JYP Entertainment ini juga sempat sapa MIDZY (penggemar ITZY) di Jakarta pada 4 Februari lalu.
Sementara pada 28 Mei mendatang, Lia bersama dengan member lainnya bakal memeriahkan panggung Heads in the Clouds, New York. Sebelumnya, ITZY sempat menghadiri KCON Japan pada 14 Mei 2023 lalu.
Lia ITZY kembali untuk aktivitas solonya dengan menyanyikan lagu One Hundred Love. Idol kelahiran 2000 ini sebelumnya telah mengisi OST drama yakni The Red Sleeve (2022) bertajuk Light You Like A Star, dan Alchemy of Souls 2 bertajuk Blue Flower.
Lirik Lagu One Hundred Love – Lia ITZY (OST Dr. Romantic 3)

Nuneul gamado da boineun deuthae
Machi sesangi neoro muldeun geotcheoreom
Subaengnal sucheonbam i sarang gamchwobwatjiman
Eoneudeot dasi tiga naneun nal
Maeil geudae deung dwie sogeuro mareul georeoyo
Geudae deutji mothaedo amureon sanggwaneopseoyo
Nareul barabwa yeogi itjana maeil gateun moseubeuro
Dan han beon dachi mothal sarangirado naega anira haedo
Gwaenchaneunikka
Ib?ul magado da geojinmal gata
Son teum sairo da saeeo nawaseo
Suba?ngnal sucheonbam jiuryeo aesseobwatjiman
Eoneudeot tto han beon tteooreuneungeol
Maeil geudae deung dwie sogeuro mareul georeoyo
Geudae deutji mothaedo amureon sanggwaneopseoyo
Nareul barabwa yeogi itjana maeil gateun moseubeuro
Dan han beon dachi mothal sarangirado naega anira haedo
Gwaenchaneunikka
I haru kkeute naege oneun geon
Hoksi nunmul gadeukan nae haruppunira haedo, oh
Maeil geudae deung dwie mameuro sori jilleoyo
Neol saranghandan mallya daeche wae andeullinyan mallya
Nareul barabwa yeogi itjana maeil gateun moseubeuro
Dan han beon dachi mothal sarangirado naega anira haedo
Gwaenchaneunikka
Terjemahan Lagu One Hundred Love – Lia ITZY (OST Dr. Romantic 3)

Bahkan saat kupejamkan mata, rasanya aku bisa melihat semuanya
Seolah-olah dunia diwarnai denganmu
Selama ratusan hari dan ribuan malam, aku mencoba menyembunyikan cinta ini
Tapi sekarang muncul lagi
Setiap hari, aku berbicara kepadamu diam-diam di belakangmu
Tidak masalah jika kamu tidak mendengarku
Lihat aku, aku di sini, dengan tatapan yang sama setiap hari
Bahkan jika cinta ini tidak akan pernah ada sadar, meski bukan aku
Tak apa
Meski kututup bibir, semua terasa bohong
Meresap melalui celah di sela-sela jemariku
Selama ratusan hari dan ribuan malam, kucoba menghapusnya
Tapi sekali lagi, aku teringat akan hal
Itu setiap hari bahkan jika cinta ini tidak akan pernah terwujud,
meskipun itu bukan aku
Tidak apa-apa
Setiap hari, aku berteriak dengan hatiku di belakang punggungmu
Aku mengatakan bahwa aku mencintaimu, kenapa kamu tidak bisa mendengarku?
Lihat aku, aku di sini, dengan tatapan yang sama setiap hari
Meski cinta ini takkan pernah terwujud, meski bukan aku
Tak apa
Demikian terjemahan dan lirik lagu OST Dr. Romantic 3, One Hundred Love yang rilis pada Jumat, 26 Mei 2023. Lagu ini menjadi OST drama ketiga yang dinyanyikan Lia setelah The Red Sleeve dan Alchemy of Souls. Sementara drama Dr. Romantic musim ketiga ini tayang setiap Jumat dan Sabtu di Disney Plus Hotstar.
Baca Juga: Terjemahan Lirik Lagu Always Be Your Star - Lia ITZY, OST Red Sleeve
- Editor: Jean Ayu Karna Asmara