ZIGI – Sutradara All of Us Are Dead (AOUAD) memperjelas posisi Cho Yi Hyun hingga Yoo In Soo sebagai sembi (setengah zombie).
Dari penuturan Lee Jae Gyu, sembi dibagi menjadi pemilik imun dan immortal. Pemilik imun zombie tidak bisa menularkan virus zombie, berbeda dengan jenis immortal. Pernyataan ini akan jadi dasar dari cerita All of Us Are Dead season 2.
Sementara itu, sutradara juga jelaskan alasan ia memasukkan adegan pelecehan seksual dalam serial. Simak cerita lengkapnya di sini ya!
Baca juga: Penjelasan Ending All of Us Are Dead, Season 2 Fokus ke Nam Ra?
Spoiler All of Us Are Dead 2, Kekuatan Sembi Namra dan Gwinam Beda

Sutradara Lee Jae Gyu atau biasa dikenal dengan nama Lee JQ melakukan wawancara khusus dengan Ten10 pada 7 Februari 2022. Pada kesempatan yang sama, Lee Jae Gyu meluruskan beberapa hal tentang peran sembi (zombie setengah manusia) Namra (Cho Yi Hyun), Eun Ji (Oh Hye Soo), dan Gwi Nam (Yoo In Soo). AOUAD dianggap baru karena menampilkan kelompok baru, setengah manusia setengah zombie.
"Jika ada 10 orang di ruangan yang sama dengan virus corona, ada yang tertular, ada yang tidak, dan ada yang melalui masa inkubasi. Kupukir sistem kekebalan tubuh terhadap virus zombie juga sama. Dengan begitu ada kemungkinan cerita akan tambah luas," kata sang utradara melansir dari 10Asia pada 7 Februari 2022.
Secara khusus ia juga berbicara tentang tokoh Cho Yi Hyun dalam serial. Namra digambarkan sebagai orang yang kebal dengan antibodi kuat. Jadi meskipun virus berhasil masuk, tapi ia langsung mati di dalam tubuh. Sosok Namra digolongkan sebagai sembi dengan tingkat imunitas tinggi.
Artinya Namra tidak bisa menularkan virus tersebut bahkan jika dirinya mengigit orang lain. Akan tetapi ia tetap akan menderita kelaparan seperti layaknya zombie dan memperoleh peningkatan fungsi indera tubuh seperti penciuman hingga pendengaran.
Namra berbeda dengan Eunji dan Gwi Nam. Dua nama tersebut didefinisikan sebagai sembi immortal atau yang terus hidup. Manusia yang sepenuhnya jadi zombie akan kehilangan akal sehat sedangkan Eunji dan Gwi Nam memiliki fungsi tubuh seperti zombie dengan akal sehat yang masih berjalan. Keduanya punya kekuatan untuk menginfeksi orang lain.
"Lebih jauh lagi bisa jadi spoiler untuk All of Us Are Dead season 2. Jadi aku hanya bisa memberi tahu sampai sini," Tegas Lee Jae Gyu.
Sutradara All Of Us Are Dead Berikan Penjelasan Adegan Janggal

Ketika pertama rilis, AOUAD dikritik karena menggambarkan adegan Eunji yang dilecehkan secara seksual oleh rekannya sendiri. Lee Jae Gyu meluruskan alasannya memasukkan adegan tersebut. Menurutnya peristiwa tersebut menjadi dasar kemauan hidup Eunji menjadi besar. Ia marah kepada seluruh orang yang berada di sekolah.
Lalu adegan tentang kehamilan Hee Soo, seorang siswi berusia 18 tahun yang melahirkan di tengah wabah zombie. Jae Gyu berkata ia ingin menunjukan gambaran tentang seorang ibu yang mati-matian melindungi anaknya.
Ditanya tentang kemungkinan All Of Us Are Dead season 2, Lee Jae Gyu berkata ia akan memberikan alur cerita yang berbeda. "Jika season 1 adalah periode bertahan hidup manusia, season 2 akan menjadi periode bertahan hidup para zombie, " katanya. Netizen berharap dapat melihat aksi Cho Yi Hyun, Park Solomon, hingga kembalinya Yoon Chan Young. Pantau terus informasinya hanya di Zigi ya guys!
- Editor: Erika Rizqi Rachmani