ZIGI – Shin Ji Yeon kini berada di puncak popularitas pasca kemunculannya dalam reality show Netflix, Single’s Inferno. Awalnya, sosok wanita 24 tahun ini tak banyak dikenal sebelum akhirnya viral.
Single’s Inferno sendiri merupakan dating show atau acara di mana para wanita dan pria lajang mencari pasangan. Dalam episode terakhir, Shin Ji Yeon berakhir bersama Moon Se Hun. Berikut adalah profil dan biodata Shin Ji Yeon yang patut kamu baca sampai habis!
Baca Juga: Nonton Knowing Brother Episode 316 Sub Indo, Song Ji A Bintang Tamu
1. Shin Ji Yeon di Acara Netflix Single’s Inferno

Shin Ji Yeon adalah salah satu kontestan wanita pertama yang diperkenalkan dalam reality show Single’s Inferno. Kala itu, penampilannya mencuri perhatian karena punya badan tinggi dan kulit putih bersinar.
Dalam awal perkenalannya, Shin Ji Yeon memiliki tipe ideal pasangan yang tidak neko-neko. Pertama, dia harus menyukai kepribadian sang pria serta sosok yang bisa memberikannya pengaruh baik.
Tiga poin yang paling menonjol dari Shin Ji Yeon adalah wanita yang bersemangat, punya jiwa empati yang tinggi, serta bentuk tangan yang menarik.
Setelah 8 episode, Shin Ji Yeon mendaratkan pilihannya kepada kontestan bernama Moon Se Hun. Namun netizen berspekulasi bahwa hubungan mereka tidak berlanjut pasca Single’s Inferno rampung.
2. Latar Belakang Pendidikan Shin Ji Yeon

Shin Ji Yeon sendiri merupakan wanita asli Korea Selatan kelahiran 1997, membuatnya kini berusia 24 tahun (atau 25 tahun menurut perhitungan umur Korea).
- Editor: Yasmin Karnita