ZIGI – Seunghan SM Rookies kini menjadi maknae atau member termuda di SM Entertainment karena merupakan kelahiran tahun 2003. Meski profil dan biodata resmi Seunghan belum dirilis, informasi mengenai latar belakangnya telah beredar.
Ternyata, Seunghan merupakan lulusan SOPA atau School of Performing Arts Seoul, sekolah seni yang dihadiri jajaran idol Kpop terkenal. Yuk kita simak fakta Seunghan SM Rookies lewat artikel di bawah ini.
Baca Juga: Shohei SM Rookies Dirumorkan Pernah Kerja di McDonald's
1. Keluarga dan Pendidikan Seunghan

Lahir dengan nama lengkap Hong Seunghan pada 2 Oktober 2003, kini dia berusia 18 tahun. Seunghan merupakan orang Korea asli. Sebelum pindah ke Seoul, dia tinggal di Ilsan.
Anggota keluarga Seunghan terdiri dari ayah, ibu, dan seorang kakak laki-laki kelahiran 1998. Lalu belum lama ini, kakek Seunghan meninggal dunia.
Beralih ke pendidikan, Seunghan diketahui lulus dari SOPA atau School of Performing Arts Seoul departemen Musik Terapan.
2. Awal Mula Seunghan Ikut Audisi SM Entertainment

Seunghan mulai ingin menjadi idol karena kakak laki-lakinya adalah seorang penggemar Kpop. Sejak kecil, keduanya sering menonton program musik bersama. Hal itu membuat Seunghan semakin tertarik dengan industri ini.
Di tahun ketiga SMP, Seunghan mendapat tawaran casting usai mengikuti tes masuk SOPA. Kala itu, dia diincar oleh beberapa agensi lain, tapi memilih untuk ikut audisi SM Entertainment yang paling familiar dengannya.
Seunghan menyebutkan jika dia mengagumi kedekatan para artis SM Entertainment sehingga mendambakan untuk bergabung di agensi itu. Per Juli 2022, Seunghan telah menjadi trainee SM selama 2,5 tahun.
3. Keahlian Seunghan SM Rookies

Seunghan diperkenalkan sebagai trainee SM Entertainment sekaligus bagian dari tim predebut SM Rookies pada 2 Juli 2022. Parasnya yang tampan sukses menghipnotis sejuta pasang mata. Terlebih lagi alisnya yang tebal.
- Editor: Yasmin Karnita