ZIGI – Cube Entertainment akhirnya merilis pernyataan resmi terkait rumor pacaran Sungjae BTOB dan seorang influencer Korea Selatan. Pihak agensi membantah gosip yang beredar.
Pada 19 April 2022 lalu, Sungjae BTOB dirumorkan menjalin asmara dengan Silve atau Yeongeun, pemilik akun Instagram @0_silve_ yang kini telah dihapus. Lantas seperti apa pernyataan dari Cube Entertainment? Berikut berita selengkapnya.
Baca Juga: 7 Potret Seleb TikTok Korea yang Diduga Pacar Sungjae BTOB
Cube Entertainmet Bantah Sungjae BTOB Pacara sama Seorang Influencer

Pada Rabu, 20 April 2022, Cube Entertainment menyebutkan bahwa sosok influencer yang dirumorkan pacar Sungjae BTOB hanyalah seorang teman. Keduanya dekat karena sering main golf bersama.
“Rumor kencan itu tidak benar. Mereka hanya dua orang kenalan yang bermain golf bersama,” ungkap Cube Entertainment.
Lalu Cube juga mengklarifikasi alasan sang wanita menghapus akun Instagram pribadinya karena menerima terlalu banyak pesan pribadi.
“Setelah rumor kencan mencuat, banyak pesan pribadi dikirim kepada A untuk menanyakan kebenarannya. Inilah mengapa dia (A) menjadikan akun Instagram miliknya dikunci (private),” tutup Cube Entertainment.
- Editor: Yasmin Karnita