ZIGI – Seoul Music Awards 2023 diselenggarakan pada Kamis, 19 Januari 2023 di Olympic Gymnastic Arena (KSPO) Dome, Korea Selatan. Sejumlah nominasi penghargaan telah diumumkan seperti Ballad Awards, Rookie of the Year hingga Bonsang (Penghargaan Utama).
Beberapa idol Kpop telah menghiasi red carpet ajang penghargaan ini sebelum acara dimulai seperti IVE, NCT Dream hingga KARA. Berikut potret red carpet Seoul Music Awards 2023. Yuk simak ulasannya di bawah ini!
Baca Juga: Daftar Lengkap Nominasi 32nd Seoul Music Awards 2023
1. KARA

Bak rookie yang baru debut, KARA menunjukkan pesonanya sebagai idol generasi 2. Kelima member kompak mengenakan outfit non-simetris berwarna ungu dan dipadukan dengan hitam. Di gadang-gadang, pelantun When I Move ini akan menerima penghargaan spesial, ‘K-Pop Special Recognition’.
2. NCT Dream

Tanpa disertai Haechan dan Mark, kelima member NCT Dream yakni Renjun, Jeno, Jaemin, Jisung dan Chenle kompak dengan setelan jas hitam. Sementara NCT Dream masuk kategori untuk Bonsang alias penghargaan utama.
3. Zico

Dengan penampilannya yang swag, Zico mengenakan outfit jas over-size. Ia juga mengenakan kaus berwarna neon dan kalung. Zico juga masuk ke dalam nominasi Bonsang melalui lagu New Thing.
4. (G)I-DLE

(G)I-DLE hanya dihadiri oleh empat member yaitu Shuhua, Yuqi, Soyeon dan Minnie. Sementara Miyeon masiha ada kesibukan jadwal yang berbeda. (G)I-DLE masuk untuk kategori Bonsang dengan kategori I Never Die.
5. IVE

IVE juga tampil mencolok dengan busananya yang serba hitam. Keenam member menunjukkan pesonanya selama red carpet. IVE masuk kategori penghargaan Bonsang melalui lagu hitnya, LOVE DIVE.
6. Kim So Won dan Yeon Seon Ho

Kim So Won tampil memesona dengan gaunnya berwarna kecoklatan didampingi pemain Under The Queen’s Umbrella, Yeon Seon Ho. Kim So Won dan Yeon Seon Ho dalam kesempatan ini didapuk sebagai pembawa acara.
7. Kep1er

Semua member hadir dalam penghargaan Seoul Music Awards 2023 dengan gaun mereka yang didominasi warna hitam dan putih. Kep1er berhasil masuk untuk kategori Rookie of the Year melalui lagu mereka yang terbaru, FIRST IMPACT.
8. Kang Daniel

Kang Daniel Wanna One juga menghadiri red carpet Seoul Music Awards 2023. Kang Daniel kali ini masuk kategori Bonsang melalui lagunya yang bertajuk The Story.
Di atas adalah red carpet Seoul Music Awards 2023 yang dihadiri para artis dan idol K-pop sejak pukul 15.00 WIB. Sementara acara utama digelar pada Kamis, 19 Januari 2023 sekitar pukul 17.00 WIB di KSPO Dome, Seoul.
Baca Juga: Daftar Pemenang 31st Seoul Music Awards 2022, NCT 127 Raih Daesang
- Editor: Jean Ayu Karna Asmara