ZIGI – Im Soo Hyang mulai debut akting pada tahun 2009. Drama Im Soo Hyang mencakup My ID Is Gangnam Beauty, Graceful Family, dan terbaru Woori the Virgin. Dia pernah beradu akting dengan Cha Eun Woo ASTRO.
Untuk kamu yang ingin nonton drama lain dari Im Soo Hyang, Zigi.id sudah buatkan daftarnya. Yuk simak artikel selengkapnya di bawah ini!
Baca juga: 8 Fakta Shin Dong Wook, Aktor Woori The Virgin Sepupu Kibum eks SuJu
1. New Tales of the Gisaeng (2011)

Ini pertama kali Im Soo Hyang dan Sung Hoon dipasangkan dalam satu drama yang sama. Im Soo Hyang memerankan sosok Dan Sa Ran yang miskin dan jatuh cinta dengan Ah Da Mo (Sung Hoon), yang berasa dari keluarga elit.
Dalam drama New Tales of the Gisaeng, Sa Ran menjadi gisaeng (wanita penghibur) saat itu. Namun hubungannya dengan Ah Da Mo baru saja dimulai.
2. IRIS 2 (2013)

Drama ini merupakan kelanjutan dari IRIS 1 yang menunjukan kematian Kim Hyun Jun (Lee Byung Hun). IRIS mengisahkan agen rahasia NSS yang mencoba menangkap komplotan penjahat.
Anggota tim NSS mendapat misi hingga ke luar negeri. Misi Im Soo Hyang sebagai Yeon Hwa adalah membunuh salah satu pimpinan Korea Utara.
- Editor: Erika Rizqi Rachmani