ZIGI – Song Hye Kyo tampil memesona ketika memenuhi undangan fashion show di Milan Fashion Week 2023 pada Rabu, 22 Februari 2023. Pemain The Glory ini mewakili brand Fendi yang meluncurkan koleksi Fall/Winter 2023.
Kehadiran Song Hye Kyo di Milan Fashion Week banyak dinantikan penggemar. Berbeda dengan kunjungannya ke Milan pada 2020 lalu di mana ia tampil lebih bold, kini Song Hye Kyo cenderung menonjolkan kesan minimalis. Seperti apa? Yuk intip gaya Song Hye Kyo selama di Milan Fashion Ween 2023!
Baca Juga: 10 Potret Han So Hee dan Song Hye Kyo di Cover Majalah Edisi September
1. Song Hye Kyo langsung jadi sorotan usai turun dari mobil. Di usianya yang ke-41 tahun, pemain Now, We Are Breaking Up ini tetap awet muda dengan poni model see-through bangs dan rambut terikat serta berkepang.

2. Song Hye Kyo tampak elegan dengan setelan berwarna abu. Atasannya model coat panjang yang dipadukan dengan celana loose. Agar tidak terlihat monoton, wanita yang dikabarkan dekat dengan Lee Min Ho ini menggunakan tas slempang berwarna merah muda.

3. Tidak mau ketinggalan, dalam momen ini Song Hye Kyo kembali menunjukkan kedekatannya dengan Artistic Director Fendi yakni Kim Jones.

4. Selain bersama dengan Kim Jones, mantan istri Song Joong Ki ini juga terlihat akrab dengan CEO Fendi, Serge Brunchwig. Keduanya asik mengobrol seraya menyaksikan fashion show dari koleksi Fendi Fall/Winter 2023.

5. Dalam kesempatan ini, Song Hye Kyo berjumpa dengan artis Asia lainnya yang turut diundang di fashion show Fendi yakni aktor Taiwan Hsu Kuang Han alias Greg Hsu. Keduanya tampil kontras dengan warna monokrom.

6. Song Hye Kyo telah bertolak dari Korea Selatan ke Milan pada Minggu, 19 Februari 2023. Ia mengenakan syal tebal, coat panjang dan tas warna hitam saat berada di bandara International Incheon Airport.

Selama beberapa hari di Milan, Song Hye Kyo menghabiskan waktu untuk berjalan-jalan. Ia bahkan juga menyempatkan untuk berbelanja serta menikmati makan di sebuah restoran kota tersebut. Momen ini dibagikannya melalui Instagram Story pribadinya baru-baru ini.
Itulah gaya Song Hye Kyo yang tampil menawan ketika menghadiri fashion show Fendi Fall/Winter 2023 di Milan Fashion Week 2023 pada Rabu, 22 Februari 2023. Ia mengenakan balutan coat serta celana loose berwarna abu muda dipadukan dengan tas warna merah muda dan sepatu sneakers.
Baca Juga: Bayaran Song Hye Kyo di The Glory Disebut Rp2,4 Miliar per Episode
- Editor: Jean Ayu Karna Asmara