ZIGI – Isu misoginis menjadi hal yang sangat sensitif di Korea Selatan terlebih jika isu tersebut menyangkut publik figur. Beberapa waktu lalu, beredar rumor bahwa Yoo Chan Young, aktor All of Us Are Dead yang lagi naik daun adalah seorang misogini di masa sekolah.
Misogini adalah sikap benci yang berlebihan terhadap wanita. Rumor ini bukan hanya sekali saja dialami oleh artis Korea Selatan. Siapa saja yang pernah dirumorkan sebagai misoginis? Yuk simak artikelnya di bawah ini!
Baca Juga: Viral, Yoon Chan Young All of Us Are Dead Dituduh Misoginis
Yoo Ah In

Aktor yang memerankan pemimpin sekte di Hellbound ini ternyata sempat tersandung isu misoginis. Netizen menuduhnya berawal dari sebuah komentar seorang penggemarnya di sosial media pada 2017 lalu.
Netizen tersebut mengomentari isi kulkas yang diunggah oleh Yoo Ah In dan kemudian pria kelahiran 1986 tersebut bertanya kepada netizen tersebut tentang pengalaman dipukul dengan timun Jepang. Namun, netizen tersebut membalas komentar Han-Nam yang artinya bentuk penghinaan untuk lelaki Korea.
Yoo Ah In pun terpancing amarah dan menyebut netizen tersebut Joan of Arc yang justru membuat netizen berpikir dirinya adalah misoginis.
Joan of Arch sendiri merupakan seorang tokoh Perancis yang berhasil menakhlukkan Inggris pada abad ke-15. Meninggalnya pun tragis dibakar karena dituduh menggunakan sihir dan menganut ajaran sesat.
Namun, rumor tersebut langsung dibantah oleh pria berusia 36 tersebut melalui Instagramnya dan menyebutkan dirinya adalah seorang feminis.
Park Seo Joon

- Editor: Jean Ayu Karna Asmara